HABAR UNIV SAPTA MANDIRI
Universitas Sapta Mandiri Buka 2.550 Kuota Beasiswa SUB untuk Banua
																								
												
												
											Balangan, 18 Maret 2025 – Yayasan Sapta Bakti Pendidikan Group melalui Universitas Sapta Mandiri (UNIVSM) kembali meluncurkan program Beasiswa Sapta Untuk Banua (SUB) untuk tahun akademik 2025/2026. Sebanyak 2.550 kuota disiapkan bagi lulusan SMA/sederajat dari empat kabupaten, yakni Hulu Sungai Tengah, Tabalong, Hulu Sungai Utara, dan Barito Timur.
Program beasiswa ini dirancang untuk memperluas akses pendidikan tinggi di wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah, terutama bagi daerah yang jauh dari pusat perguruan tinggi. Ketua Yayasan Sapta Bakti Pendidikan Group, Slametno, mengatakan program SUB merupakan bentuk komitmen yayasan untuk mendukung generasi muda Banua Anam agar dapat menempuh pendidikan tinggi tanpa hambatan biaya.
“SUB adalah wujud nyata komitmen kami untuk mendukung pendidikan masyarakat Banua Anam. Beasiswa ini 100 persen murni dari Yayasan, tanpa campur tangan pihak ketiga, baik perusahaan maupun pemerintah. Kami ingin memastikan transparansi dan keadilan bagi semua calon penerima,” ujar Slametno.
Adapun rincian kuota dan program studi unggulan di masing-masing kabupaten, meliputi: Hulu Sungai Tengah dan Tabalong masing-masing 1.000 mahasiswa, dengan program S1 Ilmu Komputer, Hukum, Manajemen, PGSD, dan Teknik Sipil. Sementara itu, Hulu Sungai Utara dan Barito Timur mendapat kuota 550 mahasiswa, dengan fokus pada Ilmu Komputer, Hukum, PGSD, dan D3 Gizi—program yang disebut menjadi unggulan untuk menjawab kebutuhan tenaga kesehatan lokal.
Pendaftaran dilakukan secara daring melalui tautan resmi masing-masing kampus pengembangan. Seleksi dilakukan bertahap mulai dari pendaftaran online, ujian seleksi pada 30 Juli 2025, hingga verifikasi berkas fisik. Slametno menegaskan bahwa data yang tidak sesuai antara formulir online dan dokumen fisik akan langsung digugurkan.
Menutup penjelasannya, Slametno menyebut program SUB merupakan bagian dari tanggung jawab sosial yayasan terhadap kesenjangan pendidikan di daerah.
“Beasiswa ini adalah bentuk pengabdian Sapta Group kepada masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa anak-anak Banua memiliki kesempatan yang sama untuk kuliah dan berkembang,” pungkasnya.
- 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKementerian ATR/BPN Dorong Partisipasi Masyarakat untuk Pasang Patok Batas Tanah Melalui GEMAPATAS
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPeringatan 50 Tahun Kemerdekaan Mozambik, Menteri Nusron Harap Kerja Sama dengan Indonesia Terus Diperkuat
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoGEMAPATAS Akan Dicanangkan Serentak di 23 Kabupaten/Kota
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Kepala Daerah Se-Sulawesi Berbagi Tanggung Jawab Selesaikan RDTR
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoRapim Semester I, Menteri Nusron Minta Jajaran Evaluasi Tunggakan dan Layanan Elektronik
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoBuka Kuliah Umum PPTR, Wamen Ossy Tekankan Tata Kelola Agraria serta Tata Ruang yang Adil dan Berkelanjutan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Alumni PMII Berperan dalam Mewujudkan Keadilan, Pemerataan, dan Kesinambungan Ekonomi
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPesan Menteri Nusron dalam Forum Pembangunan Wilayah di Sulteng: Tata Ruang Harus Ketat demi Jaga Ketahanan Pangan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKepala Biro Humas dan Protokol Optimis Capai Program Kerja Kehumasan dengan Optimal di Akhir 2025
 - 
																	
										
																			HABAR DPRD BALANGAN3 bulan agoLegislator Muda Nor Sita Maulida Ajak Pemuda Balangan Jadi Motor Kemajuan Daerah
 - 
																	
										
																			habarbalangan3 bulan agoKemenag Balangan Sambut Program Madrasah Layak Belajar BAZNAS, Rp25 Juta untuk 1.000 Madrasah
 
