HABAR BALANGAN COAL
Balangan Balogo Competiton di Awayan, diikuti 301 Peserta
																								
												
												
											Paringin, Habar Balangan – Gabungan Olahraga Balogo Indonesia (GOBI) Kabupaten Balangan menggelar Balangan Balogo Competition di Lapangan Basket Kecamatan Awayan, Sabtu (7/12/2024).
Kompetisi tahun ini dibagi dalam dua kategori, yakni bakawan tiga lakian dengan 85 tim dan dua binian dengan 23 tim. Peserta berasal dari Kabupaten Balangan, Tabalong, Hulu Sungai Utara, dan Hulu Sungai Tengah, dengan total 301 orang.
Kegiatan resmi dibuka oleh Camat Awayan, Aswal Salahuddin. Ia mengapresiasi penyelenggaraan kompetisi ini sebagai upaya melestarikan olahraga tradisional Balogo sekaligus mempererat silaturahmi.
“Kami merasa bangga atas terlaksananya kegiatan ini. Semoga bisa terus dilaksanakan setiap tahun, dengan event yang semakin meriah dan hadiah yang lebih besar. Terima kasih kepada Balangan Coal dan sponsor lainnya atas dukungannya,” ujar Aswal.
Ia juga mengingatkan para peserta untuk tetap menjaga keakraban selama pertandingan, seraya mengasah kemampuan masing-masing.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Pelaksana Balangan Balogo Competition sekaligus Ketua GOBI Awayan, Tajudin Noor, menegaskan pentingnya melestarikan tradisi olahraga Balogo kepada generasi penerus.
“Kegiatan ini diselenggarakan agar olahraga tradisional Banjar, yaitu Balogo, tetap hidup dan diwariskan kepada anak cucu kita,” jelasnya.
Hadir dalam kegiatan perwakilan dari Balangan Coal, Thoha, yang menyampaikan harapannya agar olahraga Balogo tetap menjadi sarana melestarikan tradisi sekaligus menyehatkan jiwa dan raga.
“Semoga kegiatan ini dapat menjadi ajang silaturahmi sekaligus upaya melestarikan olahraga tradisional yang menyehatkan jiwa dan raga,” harapnya. (MC Balangan)
- 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKementerian ATR/BPN Dorong Partisipasi Masyarakat untuk Pasang Patok Batas Tanah Melalui GEMAPATAS
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPeringatan 50 Tahun Kemerdekaan Mozambik, Menteri Nusron Harap Kerja Sama dengan Indonesia Terus Diperkuat
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoGEMAPATAS Akan Dicanangkan Serentak di 23 Kabupaten/Kota
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Kepala Daerah Se-Sulawesi Berbagi Tanggung Jawab Selesaikan RDTR
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoRapim Semester I, Menteri Nusron Minta Jajaran Evaluasi Tunggakan dan Layanan Elektronik
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoBuka Kuliah Umum PPTR, Wamen Ossy Tekankan Tata Kelola Agraria serta Tata Ruang yang Adil dan Berkelanjutan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Alumni PMII Berperan dalam Mewujudkan Keadilan, Pemerataan, dan Kesinambungan Ekonomi
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPesan Menteri Nusron dalam Forum Pembangunan Wilayah di Sulteng: Tata Ruang Harus Ketat demi Jaga Ketahanan Pangan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKepala Biro Humas dan Protokol Optimis Capai Program Kerja Kehumasan dengan Optimal di Akhir 2025
 - 
																	
										
																			HABAR DPRD BALANGAN3 bulan agoLegislator Muda Nor Sita Maulida Ajak Pemuda Balangan Jadi Motor Kemajuan Daerah
 - 
																	
										
																			habarbalangan3 bulan agoKemenag Balangan Sambut Program Madrasah Layak Belajar BAZNAS, Rp25 Juta untuk 1.000 Madrasah
 
