habarbalangan
Dinas Sosial Balangan Salurkan Bantuan KAT Kepada 54 Warga di Desa Marajai
																								
												
												
											Paringin, Habar Balangan – Dinas Sosial Kabupaten Balangan menyalurkan bantuan sosial untuk Komunitas Adat Terpencil (KAT) yang berasal dari Kementerian Sosial RI, di Desa Marajai, Kecamatan Halong, Rabu (13/11/2024).
Bantuan tersebut diberikan kepada 54 warga dan diserahkan langsung dalam acara yang dihadiri Kepala Dinas Sosial Kabupaten Balangan, Ribowo, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Kabupaten Balangan, Forkopimcam, Kepala Desa Marajai, dan petugas dari Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS).
Bantuan yang disalurkan berupa berbagai macam perlengkapan dan peralatan untuk menunjang perekonomian warga, seperti bibit karet, bibit pisang, obat hama tanaman, pupuk, linggis, parang, dan sembako.
Selain itu, warga juga menerima alat-alat penghidupan berkelanjutan, seperti mesin pembuat tepung, mesin pompa air, serta lampu panel surya untuk penerangan. Dinas Sosial Balangan turut memberikan dukungan untuk community center dengan menyediakan genset, karpet, lemari, terpal, peralatan masak, kompor gas, tabung gas, dan regulator bagi balai sosial desa.
Dalam sambutannya, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Balangan, Ribowo, menyampaikan harapannya agar bantuan sosial ini dapat memberikan manfaat besar bagi peningkatan taraf hidup dan kualitas hidup masyarakat Desa Marajai. Ia juga mengingatkan agar aset bantuan yang telah diberikan dirawat dan dijaga dengan baik.
“Melalui bantuan sosial KAT ini, hendaknya dapat bermanfaat bagi peningkatan taraf hidup dan kualitas hidup masyarakat Desa Marajai. Juga, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam meningkatkan usaha rumahan di desa ini. Kami berpesan agar menjaga aset bantuan sosial yang telah diberikan agar berguna untuk semua,”ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Marajai, Hatrianto, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Kementerian Sosial RI melalui Dinas Sosial Kabupaten Balangan. Ia menyebut bahwa bantuan, terutama panel surya, sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas penyaluran bantuan sosial KAT dari Kementerian Sosial RI melalui Dinas Sosial Kabupaten Balangan. Saya ingin agar bantuan sosial ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, terutama panel surya yang dirasakan sangat berguna bagi masyarakat,” ujarnya. (MC Balangan)
- 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKementerian ATR/BPN Dorong Partisipasi Masyarakat untuk Pasang Patok Batas Tanah Melalui GEMAPATAS
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPeringatan 50 Tahun Kemerdekaan Mozambik, Menteri Nusron Harap Kerja Sama dengan Indonesia Terus Diperkuat
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoGEMAPATAS Akan Dicanangkan Serentak di 23 Kabupaten/Kota
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Kepala Daerah Se-Sulawesi Berbagi Tanggung Jawab Selesaikan RDTR
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoRapim Semester I, Menteri Nusron Minta Jajaran Evaluasi Tunggakan dan Layanan Elektronik
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoBuka Kuliah Umum PPTR, Wamen Ossy Tekankan Tata Kelola Agraria serta Tata Ruang yang Adil dan Berkelanjutan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Alumni PMII Berperan dalam Mewujudkan Keadilan, Pemerataan, dan Kesinambungan Ekonomi
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoPesan Menteri Nusron dalam Forum Pembangunan Wilayah di Sulteng: Tata Ruang Harus Ketat demi Jaga Ketahanan Pangan
 - 
																	
										
																			HABAR ATR/BPN3 bulan agoKepala Biro Humas dan Protokol Optimis Capai Program Kerja Kehumasan dengan Optimal di Akhir 2025
 - 
																	
										
																			HABAR DPRD BALANGAN3 bulan agoLegislator Muda Nor Sita Maulida Ajak Pemuda Balangan Jadi Motor Kemajuan Daerah
 - 
																	
										
																			habarbalangan3 bulan agoKemenag Balangan Sambut Program Madrasah Layak Belajar BAZNAS, Rp25 Juta untuk 1.000 Madrasah
 
