habarbalangan
Gerakan Gemar Makan Ikan untuk Cegah Stunting diluncurkan Perkades Kecamatan Tebing Tinggi
Balangan, Habar Balangan – Dalam rangka mendukung program penurunan dan pencegahan stunting, Persatuan Kepala Desa (Perkades) Kecamatan Tebing Tinggi menggelar kegiatan launching gerakan gemar makan ikan dan daging bagi anak-anak TK/PAUD se-Kecamatan Tebing Tinggi, Rabu (25/9/2024).
Acara yang berlangsung di TK/PAUD Negeri Arrahman, Desa Sungsum ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan, TP PKK Kabupaten Balangan, serta perwakilan dari Kecamatan Tebing Tinggi.
Ketua Perkades Tebing Tinggi, Ahmad Efendi, mengungkapkan bahwa program ini bertujuan untuk memotivasi orang tua agar memberikan makanan bergizi kepada anak-anak mereka.
“Ini adalah langkah kami untuk memotivasi orang tua agar memberikan anak-anak makanan yang bergizi sehingga stunting di Kabupaten Balangan bisa turun,” ungkapnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Desa Sungsum sebagai tuan rumah dan seluruh kepala desa di Kecamatan Tebing Tinggi atas dukungan mereka dalam menyukseskan kegiatan ini.
Sementara itu, Kepala Bidang Pemberdayaan Kelembagaan Masyarakat dan Ekonomi Desa, Hakim, menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung penuh inisiatif Perkades Tebing Tinggi dalam pelaksanaan program ini.
“Kami mendukung penuh kegiatan ini yang bertujuan untuk menurunkan angka stunting melalui gerakan gemar makan ikan dan daging, khususnya bagi anak-anak TK dan PAUD di Tebing Tinggi,” ujarnya.
Hakim menambahkan melalui gerakan ini diharapkan dapat menjadi langkah efektif dalam menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan ceria, sejalan dengan visi menyongsong Generasi Emas 2045.
“Harapannya, dengan pemberian makanan bergizi seperti ikan dan daging, stunting di Kabupaten Balangan, khususnya di Tebing Tinggi, bisa berkurang dan kita bisa membentuk generasi sehat di masa depan,”jelasnya.
Kepala Sekolah TK/PAUD Negeri Arrahman, Rabiatul Adawiyah, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dan berharap program gemar makan ikan dan daging dapat berlanjut di tahun-tahun mendatang.
“Kami berharap program ini bisa terus dilaksanakan setiap tahun untuk membantu anak-anak menjadi lebih sehat dan cerdas,”tambahnya. (MC Balangan)
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoKementerian ATR/BPN Dorong Partisipasi Masyarakat untuk Pasang Patok Batas Tanah Melalui GEMAPATAS
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoPeringatan 50 Tahun Kemerdekaan Mozambik, Menteri Nusron Harap Kerja Sama dengan Indonesia Terus Diperkuat
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoGEMAPATAS Akan Dicanangkan Serentak di 23 Kabupaten/Kota
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Kepala Daerah Se-Sulawesi Berbagi Tanggung Jawab Selesaikan RDTR
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoRapim Semester I, Menteri Nusron Minta Jajaran Evaluasi Tunggakan dan Layanan Elektronik
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoBuka Kuliah Umum PPTR, Wamen Ossy Tekankan Tata Kelola Agraria serta Tata Ruang yang Adil dan Berkelanjutan
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Alumni PMII Berperan dalam Mewujudkan Keadilan, Pemerataan, dan Kesinambungan Ekonomi
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoPesan Menteri Nusron dalam Forum Pembangunan Wilayah di Sulteng: Tata Ruang Harus Ketat demi Jaga Ketahanan Pangan
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoKepala Biro Humas dan Protokol Optimis Capai Program Kerja Kehumasan dengan Optimal di Akhir 2025
-
HABAR DPRD BALANGAN3 bulan agoLegislator Muda Nor Sita Maulida Ajak Pemuda Balangan Jadi Motor Kemajuan Daerah
-
habarbalangan3 bulan agoKemenag Balangan Sambut Program Madrasah Layak Belajar BAZNAS, Rp25 Juta untuk 1.000 Madrasah
